
Inisiatif Generasi Muda untuk Masa Depan Berkelanjutan
Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs) adalah agenda global yang disusun oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk mencapai kesejahteraan manusia dan menjaga kelestarian lingkungan. SDGs mencakup 17 tujuan utama dengan 169 target spesifik yang menyoroti isu-isu global seperti perubahan iklim, kemiskinan, kesetaraan gender, dan akses pendidikan.
Sebagai bentuk kontribusi dalam mendukung pencapaian SDGs, SMA Sukma Bangsa Lhokseumawe menggelar acara edukatif bertajuk SDGs Expo pada Selasa, 21 Januari 2025, bertempat di aula sekolah dan diikuti oleh seluruh siswa kelas X. Sebanyak 15 proyek inovatif dipamerkan dalam kegiatan ini, termasuk “Recycle Paper” yang mengolah limbah kertas menjadi produk yang dapat digunakan kembali, serta “Bricoco” yang mengembangkan biobriket berbasis kelapa sebagai bahan bakar alternatif ramah lingkungan.
Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa terhadap berbagai isu lingkungan yang semakin mendesak, seperti dampak perubahan iklim, peningkatan suhu global, dan pencemaran akibat aktivitas manusia. Melalui pameran, diskusi, serta presentasi kreatif, siswa berkesempatan untuk berbagi ide serta merumuskan solusi inovatif guna menghadapi tantangan keberlanjutan.
Diharapkan, SDGs Expo ini dapat menjadi langkah awal yang signifikan dalam membangun kesadaran kolektif serta mendorong partisipasi aktif dalam menjaga keseimbangan antara pembangunan dan kelestarian lingkungan demi masa depan yang lebih baik.
Penulis: Muhammad Affan Atthariq (Siswa kelas X-Museo Cerralbo)