
Menjalin Kebersamaan Class Meeting SMP Sukma Bangsa
Sukma Bangsa Lhokseumawe sukses menyelenggarakan Class Meeting 2024 pada 11–12 Desember. Acara yang selalu dinantikan ini menjadi ajang bagi para siswa untuk menunjukkan ketangkasan dan kreativitas mereka. Beragam perlombaan menarik turut meramaikan kegiatan, mulai dari cabang olahraga seperti sepak bola mini dan bola Voli, hingga permainan tradisional seperti Tarik Tambang dan Balon Gelas. Tak ketinggalan, lomba pemecahan Rubik juga menambah semarak suasana.
Class meeting tahun ini tidak hanya berfungsi sebagai ajang kompetisi, tetapi juga bertujuan mempererat hubungan antar siswa, menumbuhkan semangat sportivitas, serta mengembangkan bakat dan minat di bidang olahraga dan permainan. Melalui kegiatan ini, siswa diajak untuk belajar bekerja sama dalam tim, menghargai perbedaan, dan mengukir prestasi yang membanggakan.
Selama acara berlangsung, suasana meriah dan antusiasme peserta begitu terasa. Sorakan penonton dan tepuk tangan meriah mengiringi setiap pertandingan, menambah semangat para peserta untuk tampil maksimal. Perjuangan dan semangat juang mereka patut diapresiasi.
Kegiatan ini diharapkan dapat terus diadakan di tahun-tahun mendatang, sehingga menjadi tradisi positif yang membanggakan bagi SMP Sukma Bangsa Lhokseumawe.
Penulis: Azwar Anas, S.Pd. (Guru Matematika SMP Sekolah Sukma Bangsa Lhokseumawe)